Sekretariat DPRD Sulbar Bentuk Kepanitiaan, Kemas Lomba Agustusan

Sekretariat DPRD Sulbar Bentuk Kepanitiaan, Kemas Lomba Agustusan

SULBARTV.COM (MAMUJU) –Sekretariat DPRD Sulbar membentuk kepanitiaan untuk mengemas sejumlah kegiatan prlombaan dalam rangka memeriahkan HUT ke-79 Kemerdekaan RI pada 17 Agutustus 2024.

Sekretaris DPRD Sulbar, Muhammad Hamzih menyampaikan, beberapa agenda utama yang dibahas dalam rapat ini, antara lain persiapan pelaksanaan berbagai kegiatan lomba-lomba seperti lomba Bola Volly, Sepak Takraw, Badminton, dan kegiatan lainnya.

BACA JUGA:  Innalillah! Founder Fajar Group HM Alwi Hamu Meninggal Dunia

Rapat persiapan ini merupakan bagian dari komitmen DPRD Sulbar dalam menyukseskan peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan RI dan memastikan bahwa setiap detail acara telah dipersiapkan dengan matang.

“Sekretariat DPRD Sulbar juga konsisten dalam memantau perkembangan persiapan penyambutan HUT ke-79 Kemerdekaan RI hingga hari pelaksanaan,” kata Hamzih dalam rapat berlangsung di DPRD Sulbar, Senin 11 Agustus 2024. (*)

BACA JUGA:  Komitmen Sukseskan Program Makan Bergizi Gratis, Bahtiar Bagikan Benih Ikan Nila ke Sejumlah Kades