MAMUJU – Kategori 8 kawan pada cabang olahraga (Cabor) Bridge digelar di akhir pertandingan, kategori tersebut dinilai paling top dan paling bergengsi diantara kategori-kategori lainnya.
Di kategori terakhir ini, seluruh peserta memperebutkan 1 medali emas, yang diikuti 4 kabupaten yakni Polman, Mateng, Mamuju dan Majene.
Disebut bergengsi karena di antara seluruh kategori, 8 kawan inilah yang memiliki peserta paling banyak, selain itu masing-masing kabupaten menerjunkan 4 pasang tim.
“Yang turun sekaligus itu 4 pasang. Jadi kalau ada yang pincang sudah pasti berpengaruh pada yang lain,” terang John Tumewu Tournament Director cabor Bridge.
Jadi semua yang bertanding di kategori 8 kawan ini kata John, pasti pemain-pemain yang hebat dan handal.
“Pemain andalan semua harusnya. Karena satu regu saja katakanlah pincang pasti kalah dia,” ujarnya.
Tidak ada perbedaan yang signifikan dari kategori-kategori lain, hanya saja skema dari kategori 8 kawan ini yang membedakan, karena pemenangnya akan langsung berhadapan di final.
Sementara itu, salah satu peserta kategori 8 kawan sekaligus Sekum Gabsi Sulbar Anwar Daaming menjelaskan, kategori 8 kawan ini perdana dilaksanakan di Porprov.
“Kalau di Porprov kemarin itu paling 4 kawan atau kategori beregu. Yang 8 kawan ini baru di pertandingkan” terangnya.
Kategori 8 kawan ini mengacu pada kejuaraan nasional (Kejurnas), untuk itu pertandingan tersebut menjadi ruang persiapan atlet Bridge untuk Pra PON.
“Jadi mudah-mudahan 2023 nanti persiapan Sulbar sudah maksimal dengan melihat potensi daerah kan lumayan,” tutupnya. (Asm)