Stabilisasi Pasokan dan Harga Bapok Jelang Natal dan Tahun Baru, Dinas Ketapang Sulbar Gelar Pasar Murah

Stabilisasi Pasokan dan Harga Bapok Jelang Natal dan Tahun Baru, Dinas Ketapang Sulbar Gelar Pasar Murah

MAMUJU – Dalam rangka menstabilisasi pasokan dan harga pangan jelang hari raya keagamaan (Natal dan tahun baru), Dinas Ketahanan Pangan Sulawesi Barat bekerja sama dengan Perum Bulog dan beberapa distributor komiditi menggelar pasar murah.

 

Kegiatan pasar murah tersebut digelar selama 2 hari di lapangan Ahmad kirang Mamuju, terhitung dari tanggal 30 Nopember – 1 Desember 2022 besok.

 

Sebanyak 10 komoditi yang dipasarkan di pasar murah, mulai dari komoditi beras, minyak goreng, gula pasir, daging ayam, telur, bawang merah bawang putih, cabai besar dan cabai rawit.

 

Perbedaan harga di pasar tradisional dan di pasar murah ini sekira 5 ribu rupiah, tentunya masyarakat mendapatkan harga yang lebih terjangkau ketimbang harga di pasar.

Kepala bidang Distribusi Cadangan Pangan Dinas Ketapang Sulbar Adnan menyampaikan bahwa pihaknya sudah 2 kali menggelar pasar murah tersebut di Mamuju.

“Untuk hari berikutnya. Kita akan menggelar di Kabupaten lain dan kecamatan lain di Mamuju. Hari ini kita siapkan 5 ton untuk semua komoditi,” terang Adnan.

Ia menyampaikan, jelang hari raya keagamaan harga bahan pokok biasanya mengalami kenaikan harga, untuk itu Dinas Ketahanan Pangan hadir untuk menstabilkan harga kebutuhan pokok masyarakat.

“Dalam rangka stabilisasi harga menghadapi natal dan tahun. Pada saat-saat itu memang kebutuhan bahan pokok biasanya melonjak naik. Pasar murah ini diharapkan agar masyarakat tidak panic buying,” tutupnya. (Asm)

Daftar Harga :

1. Beras Premium : Rp. 55.000/5 kg

2. Beras Medium : Rp. 42.500/5 kg

3. Minyak Goreng : Rp. 13.000/ltr

4. Gula pasir : Rp. 13.500/kg

5. Daging ayam : Rp. 58.000/ekor

6. Telur ayam : Rp. 47.000/rak

7. Bawang Putih : Rp. 20.000/kg

8. Bawang merah : 35.000/kg

9. Cabai Besar : Rp. 15.000/kg

10. Cabai rawit : Rp. 38.000/kg