Luar Kotak Production Juara Karya Musik Anak Komunitas2022

Luar Kotak Production Juara Karya Musik Anak Komunitas2022

JAKARTA – Komunitas asal Bali “Luar Kotak Production” berhasil menjadi pemenang dalam lomba “Karya Musik Anak Komunitas (KAMU AKU) 2022”.

“KAMU AKU” merupakan ajang dari Kemenparekraf/Baparekraf sebagai upaya membangkitkan semangat insan musik tanah air khususnya komunitas musik di tengah pandemi COVID-19 sehingga diharapkan dapat mendukung kebangkitan ekonomi dan penciptaan lapangan kerja.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengucapkan selamat kepada “Luar Kotak Productions” yang berhasil keluar sebagai pemenang.

“KAMU AKU 2022” dikatakan Sandiaga sebagai program yang sangat penting bagi Kemenparekraf untuk memberikan ruang bagi komunitas musik tanah air dalam mengaktualisasikan diri untuk berkarya.

“Kami untuk kedua kalinya menyelenggarakan Lomba Karya Musik Anak Komunitas (KAMU AKU). Ini adalah bentuk apresiasi terhadap keberagaman budaya kita sekaligus sebagai wadah bagi para komunitas musik di seluruh negeri untuk menampilkan karya-karya kreatif,” kata Menparekraf Sandiaga Uno di malam puncak “Lomba Karya Musik Anak Komunitas 2022”, Kamis (30/6/2022) malam di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona, Jakarta.

“KAMU AKU 2022” mengusung tema “Musik untuk Kebangkitan Indonesia Baru”, dimana tema tersebut diharapkan bisa mendorong karya-karya musik tanah air dengan kearifan lokal kolaborasi dari instrumen etnik dan modern agar mampu membangkitkan industri musik dari seluruh pelosok daerah di Indonesia.

Dewan juri “KAMU AKU 2022” terdiri dari Astrid Lea (Musisi); Budi Dalton (Akademisi Musik); Mia Ismi (Musisi); Ivan Nestorman (Musisi); serta Mohammad Amin (Etnomusikolog/Direktur Industri Kreatif Musik, Seni Pertunjukan, dan Penerbitan Kemenparekraf/Baparekraf). Menparekraf Sandiaga juga didapuk sebagai juri kehormatan bersama Trie Utami (penyanyi), dan Candra Darusman (penyanyi).

Menparekraf berharap kegiatan yang diikuti lebih dari 700 peserta ini dapat menjadi penyemangat dan motivasi bagi para pelaku ekonomi kreatif khususnya di sub sektor musik untuk bangkit. Kembali berkreasi dengan kreativitas dan inovasi sehingga dapat mendorong kebangkitan ekonomi dan terbukanya lapangan kerja.

“Karena kebangkitan ekonomi kita dan kepulihan pariwisata dan ekonomi kreatif kita sangat bergantung pada musik. Sub sektor Ini bisa memberikan dorongan kepada sektor-sektor lainnya baik film, pariwisata,” kata Menparekraf Sandiaga.

Kemenparekraf akan terus memberikan ruang bagi pelaku di sub sektor musik untuk dapat berkarya. Di antaranya dengan digitalisasi serta menggelorakan event yang melibatkan para pelaku musik.

“Pemerintah harus mampu untuk mengangkat pelaku ekonomi kreatif khususnya musik ke era digitalisasi. Kita juga akan terus gelorakan event-event agar bisa dilaksanakan seiring dengan terkendalinya pandemi, seiring dengan lebih banyaknya event yang akan digelar, kami yakin industri musik kita akan bangkit,” ujar Menparekraf Sandiaga.

“Indonesia memiliki keunggulan karena keberagaman budaya kita, sehingga dapat memadukan karya musik tradisional dengan karya musik modern seperti ini. Saya yakin suatu saat kita akan bisa menang Grammy Award. Mudah-mudahan malam ini membawa kebahagiaan buat kita semua,” kata Sandiaga.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Deputi Bidang Ekonomi Digital dan Produk Kreatif Kemenparekraf/Baparekraf Neil El Himam; Deputi Bidang Industri dan Investasi Kemenparekraf/Baparekraf Henky Manurung; Direktur Event Nasional dan Internasional Dessy Ruhati; dan Kepala Biro Komunikasi Kemenparekraf/Baparekraf I Gusti Ayu Dewi Hendriyani.

Berikut daftar pemenang lomba “Karya Musik Anak Komunitas (KAMU AKU) 2022”. 

Juara 1: Sanggar Luar Kotak Production (Denpasar, Bali) 

Juara 2:  Komunitas Polelea Sigi (Sigi, Sulawesi Tengah) 

Juara 3:  Blager (Jayapura, Papua) 

Harapan 1:  Lembaga Budaya Seni Indramayu (Indramayu, Jawa Barat) 

Harapan 2:  Trio AFI (Palembang, Sumatra Selatan).

Juara Favorit 

Halakita (Medan, Sumatra Utara)

Komunitas Musik SMP Karangturi Semarang (Semarang, Jawa Tengah).